Metrotvnews.com, Banyuwangi: Dalam beberapa tahun belakangan, pemerintah Banyuwangi sedang berusaha untuk memperkenalkan Banyuwangi sebagai salah satu tujuan wisata. Selain itu, mereka juga ingin menjadikan Banyuwangi sebagai Smart Kampung. Diantara semua penyedia layanan internet, tampaknya sebagian besar masyarakat Banyuwangi percaya pada Telkomsel. Hal ini terbukti karena di Banyuwangi, Telkomsel berhasil meraih pangsa pasar sebesar 65 persen.
Diantara 740 ribu pelanggan Telkomsel yang ada di Banyuwangi, 45 persen diantaranya, atau sekitar 330 ribu pelanggan, merupakan pelanggan data. Selain itu, Telkomsel juga melihat bahwa penggunaan paket data di Banyuwangi mengalami peningkatan sebanyak 35 persen jika dibandingkan dengan penggunaan data di tahun lalu.
Karena itulah, untuk mendorong ekosistem digital, yang terdiri dari device, network dan application, Telkomsel meluncurkan sebuah aplikasi augmented reality yang bernama Banyuwangi in Your Hand. Selain untuk meningkatkan jumlah pengguna data, aplikasi ini juga dapat membantu pemerintah Banyuwangi untuk memperkenalkan Banyuwangi sebagai tujuan wisata.
Aplikasi Banyuwangi in Your Hand berguna untuk memberikan penggunanya informasi mengenai berbagai tujuan wisata dan industri kreatif yang ada di Banyuwangi. Untuk mendapatkan informasi mengenai obyek wisata tertentu, pengguna dapat menggunakan fitur search yang ada pada aplikasi ini. Abdullah Azwar Anas, Bupati Banyuwangi mengatakan bahwa dengan adanya aplikasi ini, dia berharap Banyuwangi akan menjadi lebih dikenal sebagai tempat tujuan wisata, tidak hanya oleh masyarakat Indonesia tetapi juga oleh masyarakat internasional.
Sementara Sukardi Silalahi, Direktur Network Telkomsel, berharap bahwa dengan diluncurkan aplikasi ini, maka Telkomsel dapat membantu pemerintah Banyuwangi untuk menjadikan Banyuwangi sebagai Smart Kampung.
"Aplikasi dengan konten lokal adalah salah satu faktor pendukung untuk menerapkan Smart City. Dengan aplikasi Banyuwangi in Your Hand ini, kami harap kami dapat membantu pemerintah Banyuwangi untuk merealisasikan konsep Smart Kampung mereka," kata Sukardi Silalahi, Direktur Network Telkomsel.
Saat di tanya mengapa Telkomsel membuat aplikasi pariwisata untuk Banyuwangi terlebih dulu dan bukannya Bali, yang merupakan salah satu tujuan wisata paling populer di Indonesia, Sukardi menjawab bahwa di Bali, telah terdapat terlalu banyak obyek pariwisata, yang justru akan membuat konten aplikasi menjadi terlalu banyak dan justru membuat aplikasi menjadi membingungkan.
Saat ini, aplikasi ini baru dapat digunakan oleh pengguna gadget berbasis Android. Walau versi untuk iOS disebutkan akan segera muncul. Sayangnya, kapan tepatnya aplikasi ini tersedia di App Store masih belum diketahui.
(ABE)
Telkomsel mengumumkan kerja sama dengan Perusahaan Listrik Negara (PLN) DISJAYA dalam implementasi solusi Narrow Band - IoT (NB-Io…
Telkomsel mengumumkan tiga startup yang menjadi pememang dari The NextDev.
Dunia Games League menyediakan tiga kompetisi yakni untuk amatir, perguruan tinggi, dan tim epsort profesional.
Telkomsel akan pasang beragam layanan digital untuk kawasan bandar udara Angkasa Pura II.
Telkomsel mencoba untuk masuk ke ranah game dengan merilis Shellfire.
Jika terus dibiarkan, kelelahan yang tak tertangani dengan baik dapat mengganggu produktivitas dan m…
Pastikan Anda menghuni rumah yang nyaman dengan melapisi dinding menggunakan cat pelapis anti bocor.
Para kreator YouTube terancam kehilangan pendapatan karena YouTube dianggap tidak bisa mengatasi pedofil di kolom komentar.
Palapa Ring terbagi kedalam tiga paket.
Indonesia memiliki empat startup yang memiliki valuasi USD1 miliar.
NASA berharap segera kembali ke permukaan bulan, diperkirakan pada akhir tahun 2019.
OJK menyebut layanan fintech yang melakukan penagihan setelah batas waktu selama 90 hari berpotensi kehilangan izin.
Instagram menyelidiki kasus yang menyebabkan pengguna kehilangan pengguna.
Seorang pria mengikuti jalan yang ditunjukkan Google Maps. Dia berakhir membawa truknya jatuh dari jurang.
WhatsApp baru saja memperbarui desain untuk aplikasi versi Android.
Pada tahun 2018 lalu, Google mengeluarkan dana sebanyak USD1,7 juta (Rp23,8 miliar) sebagai hadiah untuk peneliti keamanan yang me…
Pemerintah Rusia berencana menutup gerbang internet negara dari dunia.
KPK memanggil Sekretaris Direktur Jenderal Administrasi Kependudukan Kementerian Dalam Neg…