NEWSTICKER

Aksi Tabur Bunga Korban Proyek Tol Cimanggis-Cibitung di Kantor BPN Bekasi

N/A • 7 September 2023 12:15

Sejumlah ahli waris mendatangi kantor Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kota Bekasi. Mereka memprotes lambannya pelayanan BPN atas pencairan dana korban gusuran proyek Tol Jatikarya-Cimanggis-Cibitung.

Warga yang kecewa ini melakukan aksi tabur bunga di depan kantor BPN Bekasi. Aksi ini dilakukan sebagai simbol kekecewaan atas matinya pelayanan institusi Kantor ATR/BPN Kota Bekasi. 

Para ahli waris menganggap BPN Kota Bekasi sebagai lembaga negara, tidak tanggap dalam melaksanakan putusan hukum yang sudah inkrah hingga tingkat kasasi yang dimenangkan oleh pihak ahli waris. Mereka meminta jawaban atas surat yang telah dilayangkan beberapa bulan sebelumnya, yang hingga saat ini tidak kunjung mendapatkan jawaban dari pihak ATR/BPN.

Surat tersebut merupakan permohonan untuk dibuatkan surat pengantar sebagai satu syarat pencairan dana konsinyasi yang telah dititipkan di PN Kota Bekasi.

Para ahli waris meminta surat keterangan yang akan digunakan mencairkan pembayaran uang konsinyasi atas ganti rugi lahan pembangunan tol, seluas kurang lebih 40 hektare.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Metrotvnews.com

(Leah Alexis Laloan)